MacBook Apple Terbaru Akan Memakai Prosesor Intel Kaby Lake
Analis dari KGI Securities Ming-Chi Kuo kembali memberikan bocoran informasi mengenai produk Apple. Kali ini Kuo menginformasikan mengenai MacBook Apple terbaru.
”MacBook akan meningkatkan prosesor dengan Intel Kaby Lake, serta RAM 32 Gigabita dalam model 15 inci,” kata Ming-Chi Kuo seperti dikutip melalui Theverge.com, Selasa 17 Januari 2017.
Kuo menyatakan MacBook 12 inci akan memasuki masa produksi pada kuartal kedua tahun ini atau sekitar bulan Maret. Komputer jinjing MacBook ini akan hadir dengan pilihan RAM 16 Gigabita dan juga RAM 8 Gigabita seperti produk sebelumnya.
Sedangkan MacBook Pro 13 inci dan 15 inci akan mulai diproduksi pada kuartal ketiga 2017 atau sekitar bulan Juli. Untuk varian ini belum diketahui informasi terbaru mengenai penempatan RAM, namun setidaknya perangkat seri ini akan kembali tersedia dengan RAM 16 Gigabita.
Lalu MacBook 15 inci terbaru akan mulai diproduksi pada kuartal terakhir 2017 atau sekitar September. MacBook 15 inci ini yang akan hadir dengan pembaruan prosesor Intel dan RAM 32 Gigabita.
Kuo menyatakan varian 15 inci akan menjadi produk dengan desain baru paling signifikan tahun ini. Ia juga meyakini MacBook ini akan mengadopsi ruang RAM besar seperti pada produk desktop untuk memenuhi kebutuhan konsumen high-end.
Seluruh perangkat MacBook terbaru kabarnya sudah akan menggunakan prosesor Intel Kaby Lake. Perangkat dengan pembaruan prosesor ini akan menyasar pengguna kelas high-end.
Namun, hingga saat ini atau bahkan dalam laporan Kuo tidak disebutkan apakah produk tebaru akan tetap bernama MacBook atau MacBook Pro. Kuo memprediksi, Notebook Mac ini kan berhasil mengalami pertumbuhan distribusi hingga 10 persen.
Edisi terakhir MacBook Pro sudah diluncurkan pada musim gugur lalu, namun produk tahun 2016 masih berjalan dengan prosesor Intel 2015 Skylake.
0 Response to "MacBook Apple Terbaru Akan Memakai Prosesor Intel Kaby Lake"
Posting Komentar